Mintalah kepada kekasihmu agar ia mencintaimu serupa cintanya kepada cabai. Sebab cintanya akan menjadi cinta yang agung, cinta yang keras kepala. Semakin pedas ia dapatkan, semakin dalam ia merinduimu. Bahkan ketika sekilo cabai seharga duaratus ribu rupiah di Pasar Segiri, ia akan tetap mendatangi. Ah, tak terbayang penderitaan macam apa ketika menyantap patin bakar dengan sambal tanpa cabai. Atau kesengsaraan yang menusuk saat menyantap tongseng kambing tanpai irisan cabai rawit hijau di kuahnya?