Karya: Y. Wibisono
(1)
seperti laron
riuh berhambur
mengejar sesorot cahaya
seperti laron
riuh berkejaran
ketika hujan temaram
tapi, itu sesaat
esok laron-laron akan luruh
lalu mati, diam
lalu musim hujan depan
laron-laron akan berhambur lagi
:laron-laron yang beda!
(2)
setiap kematian
barangkali memang untuk ditangisi
bahkan ketika kita
tak punya lagi sisa airmata
juga kelak,
ketika seseorang
akan menangis untuk kita
lalu tangis-tangis untuk anak kita
tangis-tangis yang akan terus berulang
tangis-tangis yang dituliskan
pada tiap dinding jaman
Ya Rabbi, bahkan senyatanya
kami hanyalah setitik debu
dalam putaran kehidupan
yang Kau cipta ..
Samarinda, 8 Februari 2006
** untuk W dan F, aku berduka
untuk kepergian ibu dan ayah kalian **